-->

Bahaya VPN untuk Mengakses Tik Tok


Akhir-akhir ini sedang booming aplikasi video konten creator dengan nama Tik Tok.
Aplikasi ini banyak digunakan orang untuk menunjukan eksistensi nya.
Sebenarnya aplikasi ini sangat mengasah kreatifitas kita.

Aplikasi Tik Tok diblokir oleh kominfo baru-baru ini.
Namun hanya DNS nya saja yang diblokir oleh kominfo, karena itu masih banyak orang dapat mengakses aplikasi Tik Tok dengan VPN (Virtual Private Network)

Memang bisa diakali oleh VPN, namun sebenarnya ada beberapa bahaya jika kita menggunakan VPN lho.. apa saja masalah itu? mari kita bahas.

1) Rawan Tindakan Hacking


Banyak akses VPN di internet diberikan secara cuma-cuma alias gratis.
VPN yang seperti itu biasanya sangat rawan untuk perangkat smart phone kita.
Hacker dapat dengan mudah melakukan exploit pada smart phone kita melalui akses VPN tersebut.

Kegunaan VPN itu sendiri adalah untuk menerobos situ-situs yang di larang atau diblokir.
Walau hanya sekedar untuk membuka aplikasi Tik Tok, tetaplah berhati-hati jika anda menggunakan VPN.

Dalam VPN ada istilah MITMA (Man In The Middle Attack), istilah tersebut mengacu pada hacker yang bergerak diam-diam ditengah lalu lintas arus data yang sedang anda gunakan.
Biasanya melalui MITMA ini hacker mengirimkan satu virus/malware ke dalam perangkat Smart Phone anda.

Untuk mengantisipasi Malware tersebut, kalian dapat menginstall aplikasi anti virus di smart phone anda.
Karena Aplikasi Anti Virus itu dapat mendeteksi keberadaan Malware dan otomatis akan memberikan peringatan kepada anda untuk segera menghapus malware yang tertanam di smart phone milik anda.

2) Rawan selundupan iklan berbahaya (Adware)



Adware adalah iklan berbahaya yang terdeteksi sebagai salah satu virus yang mrngandung malware.
Saat menggunakan VPN gratis, memang banyak iklan yang bermunculan.
Selain mengganggu kenyamanan kita, iklan tersebut juga dapat mengancam keamanan smart phone anda.
Jadi berhati-hatilah dalam memilih VPN, usahakan menggunakan VPN premius alias berbayar untuk meminimalisir masalah tersebut.

3)Penyalahgunaan Data


Bahaya yang terakhir adalah Penyalahgunaan Data.
Meski anda menggunakan VPN hanya untuk membuka aplikasi Tik Tok, tetaplah berhati-hati dengan data yang ada pada smart phone anda.
Dengan anda terhubung kedalam jaringan VPN, oknum tidak berwenang atau yang biasa disebut dengan hacker dapat dengan mudahnya mengakses data anda.

Pada intinya sangat dianjurkan untuk tidak menggunakan layan VPN gratis.
Walaupun dapat dikategorikan sangat hemat, karena itu gratis namun banyak sekali dampak yang mungkin akan anda rasakan.
jadi sebaiknya jika ingin menggunakan VPN, gunakanlah layanan VPN premium yang dimana sudah ada lisensi keamanannya.

Akhir Kata

Sekian artikel mengenai Bahaya VPN untuk Mengakses Tik Tok yang telah saya buat. Semoga dapat mendatangkan manfaat untuk anda dan juga dapat menambah wawasan baru bagi anda.

Salam sejahtera, Salam hangat untuk seluruh Blogger indonesia.
Terimakasih.

-Deni Tri Permana Saputra

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel